SURABAYA, (News Indonesia) — Dua sopir perusahaan bidang ekspedisi berinisial SS dan BN dihadiahi timah panas oleh Tim Jogoboyo Jatanras Subdit III Unit I Polda Jatim.
Kedua pelaku ini diringkus karena telah membajak truk muatan besi cor seberat 50 ton yang rencananya dikirim oleh PT Huaxing Industri Bogor dengan tujuan Krian, Sidoarjo.
Kasubdit Jatanras Polda Jatim, AKBP Oki Ahadian Purnomo mengatakan, dua pelaku tersebut merupakan spesialis bajak muatan dan termasuk jaringan lama yang telah diincar petugas.
Saat beraksi, lanjut AKBP Oki, kendaraan ekspedisi antar provinsi yang menjadi sasaran para pelaku dengan menyamar sebagai supir truk.
“Yang bersangkutan ini adalah jaringan lama spesialis supir truk. Untuk melancarkan aksinya, para pelaku bekerjasama dengan teman-temannya yang masih DPO menggelapkan muatan,” sebutnya. Jumat (14/2/2020).
Pihaknya mengungkapkan, Kasus tersebut berawal adanya laporan korban kepada kepolisian bahwa besi cor yang dipesannya dari Bogor, Jawa Barat senilai Rp 760 juta tidak kunjung sampai.
“Dari pelaporan korban, kami mengembangkan kasus ini dan pelakunya mengarah ke dua pelaku tersebut,” ungkapnya.
Dijelaskannya, dari penelusuran terhadap keberadaan dua pelaku tersebut, tidak memakan waktu lama. Alhasil, dua pelaku berhasil diringkus.
Ketika dilakukan pengembangan, para pelaku berusaha kabur dan melawan petugas, sehingga petugas terpaksa menembak kedua kaki para pelaku.
“Ketika mereka sudah diamankan, dan ketika kita melakukan pengembangan, di tengah perjalanan mereka melakukan perlawanan. Maka kami lumpuhkan dengan tembakan terukur ke kaki,” jelasnya.
Saat diinterogasi petugas, keduanya mengakui masih ada puluhan ton besi cor itu belum sempat menjual hasil jarahannya dan masih disimpan di sebuah tempat di Malang.
Bukan itu saja, mereka juga mengaku sering melakukan aksi serupa sejak tujuh bulan lalu dengan dibantu anggota sindikat yang lain.
“Atas perbuatan tersangka, keduanya dikenakan dengan Pasal 372 tentang Penggelapan. Ancaman hukuman pidana maksimal 4 tahun penjara,” pungkasnya. [ady/SI]
Comment