Ikatan Perempuan PDIP Jember Berbagi Kasih Ramadan di Panti Asuhan Yayasan Cadar Jenggawah

Foto: Ikatan Perempuan PDIP Jember melaksanakan santunan anak yatim dan berbagi takjil di Panti Asuhan Yayasan Cadar Jenggawah.

Foto: Ikatan Perempuan PDIP Jember melaksanakan santunan anak yatim dan berbagi takjil di Panti Asuhan Yayasan Cadar Jenggawah.

JEMBER, (News Indonesia) – Momentum Ramadan sebagai hari yang pas dalam berbagi kebahagiaan kepada sesama ditunjukkan oleh Ikatan Perempuan PDIP Perjuangan Jember dengan melaksanakan bakti sosial di Panti Asuhan Yayasan Cahaya Darul Ulum (Cadar) di Kecamatan Jenggawah.

Di Panti asuhan yang dipimpin oleh Ustaz Dhofir itu IKP membagikan santunan kepada anak yatim dan takjil berbuka puasa.

Edy Cahyo Purnomo, Ketua Fraksi PDIP DPRD Jember dari partai berlogo banteng moncong putih itu dalam sambutannya menyampaikan rasa bahagianya bisa berbagi kebahagiaan dengan anak-anak yatim.

“Kami keluarga besar PDIP, bersama teman-teman merasa senang bisa berbagi di bulan yang penuh rahmat ini bareng adik-adik dan pengasuh panti asuhan. Kami berharap kegiatan ini bisa rutin digelar tidak hanya bulan Ramadan saja tapi bisa setiap bulan,” ucap pria yang akrab disapa Ipung itu didampingi beberapa anggota dan pengurus partai.

Ipung menyebutkan, anak-anak di Panti Cadar sudah sepatutnya diperhatikan utamanya pada program beasiswa pendidikan sebab, kebanyakan mereka adalah anak-anak yang berusia wajib mengenyam pendidikan.

“Pendidikan adalah bagian utama pembangunan bangsa karena selain infrastruktur, pembangunan SDM adalah bagian penting yang terkait dengan infrastruktur itu sendiri,” ucapnya.

Sementara, Ustaz Dhofir menyampaikan apresiasi dan terima kasihnya atas kehadiran sejumlah anggota dewan dari PDIP bersama kegiatan bakti sosialnya. Baginya, selain pada bulan Ramadan perhatian dari PDIP merupakan implementasi hubungan berbangsa yang baik antara rakyat dengan wakil rakyatnya ataupun partai.

“Perhatikan semacam ini memang sangat diperlukan oleh anak-anak yang tinggal di yayasan ini, terlebih beberapa waktu lalu dampak dari Covid sangat mempengaruhi semua sendi kehidupan masyarakat. Semoga apa yang disampaikan Pak Edy, Pak Agus dan pengurus partai menjadi komitmen yang berkelanjutan,” harap Ustaz Dhofir.

Dalam kegiatan bakti sosial di Panti Cadar, PDIP Jember tidak hanya menurunkan kadernya yang duduk di gedung dewan. Badan Otonom struktur, dan sayap partai seperti Badan Penanggulangan Bencana (BAGUNA) juga dilibatkan untuk menunjukkan kekompakan partai dalam setiap kegiatan. (*)

Comment