Kantongi 30 Suara di Parlemen, FJ- Ali Fikri Optimis Menang

Pasangan Cabup-Cawabup Sumenep, Fattah Jasin dan KH. Ali Fikri saat akan menyampaikan sambutan di rumah pemenangan (Foto: Wakid Maulana)

SUMENEP, (News Indonesia) — Pasangan Cabup-Cawabup Sumenep, Fattah Jasin – KH. Ali Fikri optimis dapat meraup suara dominan di Pilkada 9 Desember 2020.

Hal itu berdasarkan pada kemenangan masing-masing partai politik pengusung yang mengantongi 30 suara di kursi parlemen.

“Ada 30 (anggota legislatif, red). PKB 10, PPP 7, Demokrat 7, Nasdem 3, Hanura 3. Kalau dihitung jumlah suara dari 30 itu hampir 400 ribu orang. Berarti Pilkada sebenarnya selesai kan,” utara Gus Acing, sapaan akrab Fattah Jasin. Kamis (24/9/2020).

Di samping itu, lanjut mantan Pj Bupati Pamekasan ini, kesolidan tim pemenangan dan relawan sudah terbukti. Hal itu terlihat dari berbagai respon lapisan masyarakat, baik di wilayah daratan hingga kepulauan.

“Misalnya relawan. Relawan di kita itu ada Geslim untuk kepulauan dan ada relawan Estoh yang langsung dikomando Pak Malik. Ditambah dengan Mas Hairul juga,” sebutnya.

“Jadi, kalau dihitung-hitung sebenarnya Pilkada ini sudah selesai,” imbuhnya.

Kendati demikian, Gus Acing tetap berharap kepada seluruh tim pemenangan, relawan serta simpatisan agar tetap berbenah dan berbaur dengan masyarakat.

“Artinya kita tetap harus bergerilya, meskipun kita tahu struktur partai saja sudah paling massif,” ucapnya.

Sementara itu, menurut Cawabup KH. Ali Fikri, menjalankan roda demokrasi harus dimulai dengan hati nurani. Sebab, kemenangan saja tidak cukup jika tidak saling merangkul satu sama lain.

“Pilihan boleh beda, tetapi mari kita jalankan asas demokrasi dan datang ke TPS, dengan ucapan Bismillah, insya allah yang akan dipilih adalah pasangan Sumenep Barokah,” simpulnya.

Sekadar informasi, pasangan Birokrasi-Agamis dengan tagline ‘Sumenep Barokah’ ini diusung oleh 7 parpol. Rinciannya, 5 parpol di parlemen yakni, PKB, PPP, Nasdem, Demokrat dan Hanura. Sementara 2 Parpol non parlemen, yaitu Golkar dan Gelora. (*)

Comment