Hari Jadi Sumenep di Masa Pandemi, Bupati Busyro: Momentum Mengobarkan Semangat Bersama Memajukan Daerah

Bupati Sumenep, A. Busyro Karim. (Foto: Istimewa)

Bupati Sumenep, A. Busyro Karim. (Foto: Istimewa)

SUMENEP, (News Indonesia) — Seluruh elemen masyarakat di ujung timur pulau Madura diharapkan mampu menjadikan Hari Jadi ke-751 Kabupaten Sumenep tahun ini sebagai momentum mengobarkan semangat memajukan daerah menjadi lebih baik.

Semangat itu, digelorakan Bupati Sumenep, A. Busyro Karim, untuk membakar semangat warga kota keris di usia Kabupaten Sumenep yang sudah mencapai 751 tahun.

“Momen hari jadi tahun ini, harus memotivasi seluruh elemen untuk memberikan ide pemikiran dan inovasi, dalam memajukan pembangunan daerah sesuai dengan masing-masing bidangnya. Sebagai semangat untuk melakukan inovasi dan berkarya dengan melahirkan gagasan demi mendorong proses pembangunan di segala sektor,” sebut politisi senior PKB ini. Selasa (27/10/2020).

Menurutnya, pemerintah daerah terus berupaya melakukan berbagai terobosan untuk memaksimalkan program sebelumnya yang masih kurang demi mewujudkan kesejahteraan masyarakat Sumenep. “Yang jelas, kami (Pemkab Sumenep) terus membuat terobosan untuk meningkatkan program pembangunan di daerah,” imbuhnya.

Untuk itu, suami Nurfitriana ini berharap seluruh masyarakat ikut berpartisipasi mendukung proses pembangunan, karena pemerintah daerah tidak bisa bekerja sendiri untuk membangun daerah.

“Tidak cukup Pemerintah Kabupaten yang melaksanakan semua pembangunan, karena anggaran dana di APBD yang terbatas. Untuk itulah, kami mengajak seluruh masyarakat berbuat yang terbaik mendukung pemerintah sesuai bidangnya memajukan pembangunan,” pinta Bupati Busyro.

Menyinggung perayaan Hari Jadi ke-751 Kabupaten Sumenep, Bupati menambahkan, pemerintah daerah di tengah wabah Virus Corona atau Covid-19 tidak merayakan dengan berbagai kegiatan seperti tahun sebelumnya, seperti prosesi Arya Wiraraja dan pameran pembangunan.

“Hanya ada dua kegiatan saja nantinya, yakni Upacara dan Rapat Paripurna Hari Jadi Kabupaten Sumenep pada tanggal 31 Oktober 2020, dalam rangka mencegah penyebaran penularan Covid-19,” tandas Bupati. (*)

Comment