Gegara Game Online, Seorang Pemuda di Sampang Nekat Curi Mesin Genset

SAMPANG, (News Indonesia) -- Ali Topan Arifin (27) warga Dusun Karang Barat, Desa/Kecamatan Banyuates, Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur, nekat mencuri mesin genset demi bermain game online.

SAMPANG, (News Indonesia) — Ali Topan Arifin (27) warga Dusun Karang Barat, Desa/Kecamatan Banyuates, Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur, nekat mencuri mesin genset demi bermain game online.

Genset merk honda 3000 watt milik Liswinanto, warga Desa Trapang, Kecamatan Banyuates, tersebut digondol oleh gamer 27 tahun ini pada Sabtu (25/2) malam.

“Penangkapan tersangka pencurian genset berawal dari laporan korban atas nama Liswinanto yang mendapati mesin gensetnya raib dicuri orang,” ungkap Wakapolres Sampang Kompol Muhammad Lutfi, dalam jumpa pers.

Sebelumnya, jajaran Kepolisian Sektor (Polsek) Banyuates berhasil membekuk pelaku saat berada di Dusun Duwe Buter balai Desa Trapang, Kecamatan setempat.

“Tersangka diamankan disalah satu rumah warga di Desa Trapang Kecamatan Banyuates, Jumat (21/2/2020) pekan lalu, Ia melakukan tindak pencurian untuk kebutuhan bermain game online, walaupun dihadapan Polisi Ia juga menyesali apa yang telah diperbuatnya,” ulasnya.

Akibat perbuatannya, kini gamer muda ini harus mendekam di balik jeruji besi Mapolres Sampang.

“Tersangka dijerat dengan pasal 363 ayat 1 ke 3e KUHP tentang pencurian barang, dengan ancaman pidana paling lama 5 tahun,” tandasnya. [aji/kid]

Comment