Jember Bakal Jadi Tuan Rumah Festival HAM
JEMBER, (News Indonesia) – Pemerintah Kabupaten Jember, Jawa Timur, bakal menggelar festival HAM (Hak Asasi Manusia).
Rencana itu, dimantapkan saat Komisioner Komnas HAM Beka Ulung Habsara bersama sejumlah aktivis hak asasi manusia menemui Bupati Jember dr. Hj. Faida, MMR. Di Pendapa Wahyawibawagraha. Rabu (6/3/2019).
Bupati Faida menjelaskan kepada media, atas pertemuanya dengan para aktivis HAM tersebut, merupakan tindak lanjut komitmen yang telah disepakati bersama sebelumnya, dirinya menyebutkan bahwa Jember siap untuk menjadi tuan rumah dalam agenda tersebut.
Bahkan dikatakan pertemuan itu juga bagian dari persiapan dalam pelaksanaanya. “Ini sudah kita susun rencana kegiatanya dan pertemuan ini juga bagian dari persiapan untuk Festival HAM Indonesia tahun ini,” jelas Bupati Faida.
Pihaknya menambahkan, untuk anggaran dalam penyelenggaraan festival tersebut telah disediakan dalam APBD Kabupaten Jember tahun 2019.
Namun pelaksanaanya direncanakan pada bulan November, yang bertepatan dengan pasca pemilihan kepala desa serentak di 169 desa, di kabupaten Jember.
Dirinya menginginkan dalam pelaksanaan itu, juga diadakan diklat HAM bagi kepala desa yang baru terpilih.
“Mereka (Kepala desa.red) akan mengikuti diklat HAM sebelum menjalani pelantikan,” jelasnya.
Sementara itu, Komisioner Komnas HAM Beka Ulung Habsara, mengatakan, hak asasi manusia, bukan hanya domain pemerintah pusat saja tetapi juga pemerintah daerah sampai pada level pemerintah desa.
Pihaknya mengaperesiasi atas masukan yang disampaikan oleh Bupati Faida terkait dengan diklat HAM kepala desa.
“Desa mempunyai peran yang strategis, karena desa merupakan ujung tombak dari pelayanan publik,” ujarnya.
Dikatakan bahwa pelayanan publik juga bagian dari pemenuhan hak asasi manusia. “Maka pendidikan dan penyuluhan tentang materi dasar-dasar HAM kepada kades atau lurah sangat penting agar bisa diterapkan dalam menjalankan pemerintahan di tingkat desa atau lurah, sehingga tidak terjadi pelanggaran HAM,” pungkasnya. (Eko/Jie)
Comment