Kepala Bappeda Sumenep Resmi Sandang Gelar Doktor dengan Predikat Cumlaude

Foto: Dr Ir Arif Firmanto, S.TP., M.Si saat Menerima Gelar Doktor di Universitas Merdeka (Unmer) Malang, Jumat 12 Juli 2024.

SUMENEP, (News Indonesia) – Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Sumenep, Dr. Ir. Arif Firmanto, S.TP., M.Si, kini resmi menyandang gelar Doktor Ilmu Sosial dengan predikat Cumlaude dari Universitas Merdeka (Unmer) Malang. Gelar prestisius ini diraih setelah Arif berhasil menjalani Sidang Terbuka Promosi Doktor pada Kamis (11/07/2024).

Arif Firmanto berhasil menyelesaikan studi doktoralnya dalam kurun waktu tiga tahun, di tengah kesibukannya memimpin Bappeda Sumenep. Keberhasilan ini membuktikan komitmennya dalam mengembangkan potensi diri dan kepeduliannya terhadap dunia pendidikan.

“Menuntut ilmu hingga usia dewasa tidaklah mudah, terlebih harus membagi waktu antara pendidikan dan tugas-tugas pemerintahan. Ini adalah kebanggaan dan keteladanan seorang pemimpin,” ujar Arif Firmanto.

Sebelumnya, Arif juga telah menerima penghargaan sebagai Best Presenter pada Seminar Praktik Keinsinyuran di Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya (UKWMS) pada Januari 2024. Prestasi ini menunjukkan dedikasi dan inovasi Arif dalam menjalankan tugasnya serta membangun Kabupaten Sumenep.

Selama sidang terbuka, Arif mempresentasikan disertasinya yang berjudul “Model Relasi Aktor dalam Pemberdayaan Petani Lokal Community Base Sustainable dalam Rangka Peningkatan Produktivitas”. Tema ini menunjukkan fokusnya pada pemberdayaan masyarakat lokal dan peningkatan produktivitas pertanian.

Baca Juga: Raih Gelar Doktor Ilmu Sosial, Bupati Fauzi Siap Implementasikan Ilmunya Bangun Sumenep

Arif menegaskan bahwa pendidikan yang ditempuhnya bukan sekadar untuk mengejar gelar, melainkan sebagai sarana transfer ilmu pengetahuan untuk pembangunan Kabupaten Sumenep.

“Ini bukan hanya tentang memperoleh gelar semata, saya menuntut ilmu untuk memperoleh pengetahuan yang bisa membantu pembangunan di daerah, demi kemaslahatan bersama,” katanya.

Arif mengucapkan terima kasih atas dukungan berbagai pihak yang telah membantunya meraih gelar Doktor. Ia berkomitmen untuk terus belajar dan mengembangkan potensi diri.

“Belajar adalah kunci keberhasilan dalam hidup. Gelar ini merupakan salah satu bentuk spirit bahwa kita jangan pernah lelah untuk terus belajar,” ungkapnya.

Dengan gelar doktor yang diraihnya, Arif Firmanto berkomitmen untuk mengaplikasikan seluruh ilmunya dalam bentuk gagasan-gagasan visioner dan kerja-kerja untuk memberikan kontribusi positif terhadap kemajuan Sumenep.

“Belajar dan memperoleh pengetahuan ini saya lakukan untuk membangun daerah serta memberikan kontribusi positif,” tuturnya.

Arif berharap ilmu yang diperolehnya dapat bermanfaat untuk kemajuan dan meningkatkan kualitas pembangunan bagi masyarakat Sumenep.

“Saya ingin mempersembahkan gelar Doktor ini bagi warga Kabupaten Sumenep. Semoga ilmu saya ini dapat bermanfaat untuk kebaikan dan kemaslahatan masyarakat,” ujarnya.

Arif Firmanto menutup dengan pesan kepada generasi muda agar tidak pernah berhenti menimba ilmu.

“Hal itu yang akan mengantarkan kita pada kesuksesan,” tutupnya.***

Comment