JEMBER, (News Indonesia) – Assosiasi Kabupaten Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (ASKAB PSSI) Jember menggelar vaksinasi gratis untuk masyarakat Jember yang digelar di stadion kebanggan masyarakat kota tembakau, Jember Sport Garden (JSG).
Bupati Hendy Siswanto dalam kunjungannya meninjau pelaksanaan vaksinasi ini menyampaikan, capaian vaksinasi Kabupaten Jember terbesar kedua di Jawa Timur. Dia bersyukur atas animo yang tinggi masyarakat Jember untuk vaksinasi.
“Alhamdulillah sangat antusias masyarakat Jember untuk divaksin, dan hari ini PSSI Jember bekerjasama dengan Dinkes Jember mengadakan vaksin di JSG, Alhamdulillah tidak hanya diikuti warga di sekitar JSG, tapi juga warga yang jauh dari JSG pun juga datang ke sini,” kata Bupati Hendy.
Bupati mengajak masyarakat lainnya yang belum tervaksin supaya segera melakukan vaksinasi untuk meningkatkan kekebalan tubuh. Dia menegaskan vaksin aman dan halal jadi tak perlu ragu untuk vaksin.
Sementara itu, Ketua ASKAB PSSI Jember Tri Sandi Apriana menyampaikan, vaksinasi yang diselenggarakan kali ini adalah vaksin tahap pertama.
“Target vaksin sebanyak 700 orang dengan pendaftaran secara online untuk mengatur peserta vaksinasi dan menghindari terjadinya kerumunan,” terangnya.
Tri Sandi mengajak seluruh warga Jember untuk vaksinasi agar tercapai kekebalan komunal atau herd immunity. Selain itu, dia menginginkan Jember segera bisa melaksanakan kompetisi bola yang sudah ditunggu-tunggu selama ini.
“Tentunya kita sudah kangen banget ini ada kompetisi sepakbola, dan sepakbola harus ada penontonnya secara langsung, nah syaratnya yaitu herd immunity, kita akan menghadapi Porprov, kita akan selenggarakan Piala Bupati makanya harus tercapai Herd Immunity, ayo kita segera vaksinasi,” pesannya. (*)
Comment